|| WELCOME buat orang asing || SELAMAT DATANG buat orang indonesia || ASDNUAHUCBIAUH buat alien ||

Sabtu, 10 September 2016

Time Flied so Fast

Hola!

Pagi ini, gara-gara si temen ngomongin blog lamanya ketika jaman alay dulu, aku jadi kepikiran juga buat bacain lagi artikel-artikel di blog lamaku ini. Dan yak, aku merasa kemampuan menulisku sekarang makin tumpul. Hasil tulisanku yang dulu terasa sangat lepas dan jujur, apa adanya. Aku merasa bangga dan gak malu sama sekali dulu pernah menulis artikel-artikel yang jika dikaji lebih dalam sebenarnya sedikit alay dan tidak penting. Bahkan, gak jarang aku nyengir sendiri sambil bergumam, "Alig bisa-bisanya aku nulis ini?". Dan aku mengklaim  jokes-ku memang sudah jenius sejak dahulu, aku harap kalian setuju dengan keputusan sepihak ini. Tapi aku sendiri benar-benar tertawa ketika membaca lagi (entah tertawa karena heran dengan diriku yang dulu atau karena memang lucu).

Ternyata asyik juga baca tulisan sendiri, pagi ini aku baca sampai tamat. Kurang, aku berharap dulu aku menulis lebih banyak. Postingan terakhir blog ini adalah postingan yang aku buat ketika SMA, itupun dibuat karena tugas sekolah untuk membuat blog. Jadi tanpa perlu menghitung aku bisa simpulkan sudah lama gak nulis artikel (kecuali di nisezone.wordpress.com, karena aku merasa aku bukan diriku di sana, meskipun itu blog yang bersifat umum dan dibaca banyak orang).

Nah, aku merasa mungkin sudah saatnya untuk mulai nulis disini lagi, sebagai aku. Toh ini blog personal, yang baca mostly hanya teman dekat, itupun juga kalo ada yang bersedia baca, hehe. Kalopun gak ada yang bakal baca, setidaknya aku bisa baca blog ini lagi nanti waktu aku sudah beranjak menua. Sekalian mengasah lagi skill menulis yang lama gak dipake.

Btw, aku rasa mudah melihat perbedaan gaya penulisanku ketika SMP dan SMA, juga sekarang. Waktu SMP, aku mendapat kesan ceria dan enjoy dari penulisan itu, meskipun isinya kadang menggerutu dan mengisahkan cerita buruk. Masih banyak lawak di sana sini, emoticon, dan bahasa gaul yang sekarang bisa kita katakan alay. Beranjak SMA, lawakan receh makin berkurang, dan bahasanya sedikit formal (mungkin karena postingan untuk tugas, hahaha). Dan sekarang, rasanya aku makin enggan menggunakan bahasa-bahasa slang dan malah cenderung formal dan kaku, meskipun gak sepenuhnya baku. Mungkin sedikit terpengaruh dari artikel-artikel orang yang sering aku baca di internet (atau memang sudah sewajarnya semakin tua semakin begini ya, hahaha).

Mungkin mulai sekarang blog ini aku akan isi lagi dengan cerita-cerita dan opini pribadiku.

ps: Hey, kalo kamu Nina di masa depan, selamat datang di kenanganmu!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar